Menjelang rilis, tim produksi film "So I Married an Anti-Fan" sepertinya semakin gencar melakukan promosi. Seperti baru-baru ini, tim produksi baru saja merilis poster terbaru film tersebut yang menampilkan para tokoh utamanya, yakni Chanyeol, Seohyun, Yuan Shan Shan dan Jiang Chao. Wah, seperti apa?
Di salah satu bagian poster, Chanyeol tampak seolah menahan kepala Yuan Shan Shan yang ingin meninjunya. Sedangkan Seohyun berdiri di belakang personel EXO itu dengan wajah ketakutan.
Di bagian poster lainnya, kaki Yuan Shan Shan malah terlihat diborgol. Tangan Chanyeol pun ikut terborgol sedangkan Jiang Chao berdiri di belakang mereka seraya meletakkan tangannya di bibir.
Selain dua gambar tersebut, tim produksi juga merilis poster karakter Seohyun. Dalam poster tersebut, personel Girls' Generation" itu terlihat cantik mengenakan baju putih. Peralatan make up pun tampak berserakan di hadapannya.
Sementara itu, film "So I Married My Anti-Fan" mengisahkan seorang selebriti pria bernama Hoo Joon yang harus membintangi sebuah reality show bersama seorang anti-fan. Program tersebut nantinya akan merekam interaksi keduanya selama 24 jam. Rencananya, film garapan sutradara Sun Yunxuan ini akan dirilis pada 30 Juni nanti di Tiongkok.
0 Response to "Chanyeol-Seohyun Tampil Imut di Poster 'So I Married An Anti-Fan'"
Post a Comment