Disebut Bohong, Pihak Han Geng Buka Suara Soal Comeback Sama SuJu


Belum lama ini, Han Geng mengaku telah menghubungi Leeteuk dan mantan manajernya untuk membicarakan reuni di panggung yang sama dengan Super Junior. Di lain sisi, pihak SuJu membantah kalau Han Geng sudah menelepon Leeteuk. 

Alhasil, banyak yang menuding Han Geng berbohong dan langsung menulis berbagai komentar buruk tentangnya. Tak terima, giliran pihak Han Geng yang buka suara menanggapi pernyataan SJ Label. 

Pihak Han Geng menyatakan kalau artisnya tak punya alasan untuk berbohong pada publik. menurut mereka, Han Geng hanya menjawab pertanyaan wawancara dengan jujur dan tak menyangka kalau akan menjadi masalah seperti saat ini. 

Perwakilan Han Geng pun mengatakan kalau kejadian ini sangat aneh. Pasalnya, Han Geng yang menelepon Leeteuk pada 2016 lalu, baru menjadi hot topik saat ini.

0 Response to "Disebut Bohong, Pihak Han Geng Buka Suara Soal Comeback Sama SuJu"

Post a Comment