Drama Baru Yoona SNSD dan Ji Chang Wook Makin Bersinar




Im Yoona yang lebih dikenal personel Girls Generation ini tengah sibuk dengan drama terbarunya, The K2. Yoona mendapatkan kesempatan beradu akting dengan aktor tampan, Ji Chang Wook.

Laporan terbaru dari lembaga rating Korea Nielsen menyebutkan, drama The K2 mendapatkan rating yang cukup membanggakan di awal penayangannya, terus bertambah dalam episode selanjutnya. Sebelumnya, The K2 berhasil meraih 4,8 persen. Kini, meraih 8,4 persen.Ji Chang Wook menyebutkan sangat senang bisa bekerja sama dengan Yoona. Di lokasi syuting, Yoona bisa memeriahkan suasana dengan sikapnya yang ceria, diwartakan Yibada, Senin (10/10/2016).

Sementara, Ji Chang Wook juga mempersiapkan diri dengan drama The K2 yang penuh adegan laga. Salah satunya, latihan angkat beban dan bela diri yang dilakukan Ji Chang Wook.

Akhirnya, perjuangan Ji Chang Wook membuahkan hasil. Adegan action Ji Chang Wook sebagai pengawal pribadi tampak alami, membuat penonton ikut terbuai. Publik pun memberikan pujian untuk akting Yoona dan Ji Chang Wook. Netizen menyebutkan, chemistry keduanya sangat kuat.

Diceritakan, Yoona yang berperan sebagai Go Anna merupakan anak di luar nikah calon presiden. Go Anna disembunyikan agar publik tak mengetahui identitasnya. Ibu Go Anna adalah mantan bintang terkenal, membuatnya menjadi sorotan. Go Anna pun sempat dititipkan di sebuah biara di Spanyol. Ia menderita serangan panik.

Sementara, Ji Chang Wook berperan sebagai Kim Ja He, seorang anggota pasukan khusus. Saat menghadapi sebuah kejadian, Kim Ja He berubah menjadi orang yang dingin.

0 Response to "Drama Baru Yoona SNSD dan Ji Chang Wook Makin Bersinar"

Post a Comment